Perjalanan Belajar Sheefa di Bintang Junior Slawi

Setiap anak memiliki cara unik dalam berkembang dan belajar, begitu pula dengan Sheefa Makayla Fiendra, siswi berusia 3 tahun 5 bulan dari Bimba Bintang Junior Slawi. Dalam waktu singkat, Sheefa menunjukkan kemajuan luar biasa dalam kemampuan membaca dan menulis.

Menurut Sang Bunda, Viddy Setya N.E (@ulfie4045), metode Smart-Fun Learning yang diterapkan di Bimba Bintang Junior sangat membantu Sheefa dalam meningkatkan konsentrasi belajar.

“Metode tersebut bagus, karena anak jadi lebih fokus dan mampu memahami pelajaran dengan cara yang menyenangkan,” ujarnya.

Selama 4 bulan masa belajar, Sheefa menunjukkan perkembangan pesat. Ia kini tidak hanya lebih terampil dalam berhitung dan menulis, tetapi juga menjadi lebih mandiri dalam kegiatan sehari-harinya.

Bunda Viddy juga memberikan apresiasi kepada para tutor di Bintang Junior Slawi.

“Metode pengajarannya bagus, semoga ke depannya terus seperti yang sudah berjalan sekarang dan semakin meningkat,” tuturnya.

Ketika ditanya apakah bersedia merekomendasikan Bimba Bintang Junior kepada orang tua lain, beliau menjawab dengan penuh keyakinan, “Betul, karena anak dapat fokus dan berkembang pesat dalam calistung.”

Sebagai penutup, harapan sang bunda penuh dengan makna

“Semoga Sheefa semakin lancar membaca, menulis, dan berhitung, sebagai bekal menuju jenjang pendidikan selanjutnya.”

#Bimba #BimbaBintangJunior #PendidikanUsiaDini #Slawi

Artikel Terbaru

DEWI SARTIKA

DEWI SARTIKA

"Pendidikan adalah jalan untuk mengangkat derajat kaum perempuan."
Kreativitas Anak dalam Tema “Budayaku”

Kreativitas Anak dalam Tema “Budayaku”

Di Bimba Bintang Junior Cikampek Barat, setiap kegiatan selalu dirancang…
“Bintang Junior Jatiwarna Pasar Kecapi Goes To Kids Zona ”

“Bintang Junior Jatiwarna Pasar Kecapi Goes To Kids Zona ”

Bintang Junior Jatiwarna Pasar Kecapi kembali menghadirkan pengalaman belajar yang…